cooking is my life

Friday 26 December 2014

Resep Pindang Telur Enak dan Manis

Sahabat Duku - Disini saya akan membagikan sebuah resep , namanya resep pindang telur. mulanya pindang telur ini berasal dari masyarakat jawa. sajian pindang telur ini biasa disajikan sebagai pendamping makanan lain. pindang ini sering disajikan pada saat acara keluarga. nah, sekarang saya akan membagikan langkah-langkah pembuatan / pengolahan telur menjadi pindang telur. berikut langkah-langkahnya :


Bahan-bahan pembuatan pindang telur :
  • 4 lembar daun serai memarkan
  • 6 lembar daun salam
  • 1/2 sdm asem jawa
  • 4 lembar daun jambu batu
  • Kecap manis
  • Gula
  • 6 siung bawang merah dimemarkan
  • Garam
  • 10 butir telur ayam yang sudah direbus dan dikupas kulitnya
  • 2 cm jahe memarkan
  • 3 buah cabai merah, buang biji dan potong
  • 6 siung bawang putih dimemarkan
  • 4 cm kunyit memarkan
  • 50-100 gram gula jawa disisir halus
  • 3 iris lengkuas memarkan

Cara membuat pindang telur:
  1. Rebus semua bumbu bersama telur dengan api kecil sampai air berkurang dan telur menghitam kurang lebih 1 jam
  2. Pemakaian kecap disesuaikan dengan air untuk merebusnya,kira-kira sampai airnya hitam
  3. Angkat dan siap disajikan

Demikian informasi kuliner dari saya, semoga bermanfaat bagi anda yang menyukai kuliner nusantara. jika anda tertarik dengan kuliner, anda bisa mengunjungi artikel terkait. terima kasih

info statistik blog